Garis dan tekukan-tekukannya sangat tegas sehingga terlihat dimensinya lebih besar dibanding standarnya.
“Untuk bikinnya, kita pakai pelat tebal. Jadi sangat kuat,” tambahnya.
Baca Juga: Toyota Fortuner Pelat Merah Kabur dari Razia PSBB, Begini Komentar Warga di Lokasi
Proses pembuatannya memakan waktu maksimal 2 bulan. Mulai mobil berada di bengkel sampai selesai.
Selain bumper depan, belakang juga ikut digarap. Bedanya, kalau yang belakang, bumper buatan Pangarang Body Works menutupi bumper aslinya.
Nah, bagaimana dengan harganya? “Untuk satu set depan dan belakang berkisar Rp 30 juta. Konsumen sudah terima beres,” sebut Fredi yang juga pegokart senior.
Harga segitu, sudah termasuk LED yang ada di bumper depan dan juga towing di bagian belakang. Tertarik? Silahkan langsung pesan saja!
Editor | : | Ivan Casagrande Momot |
Sumber | : | Otomotifnet.gridoto.com |
KOMENTAR