"Kami mendengar ada beberapa hal yang tidak berjalan baik, prasaan kedua pihak tak lagi sama seperti sebelumnya," kata Sergio Perez dilansir GridOto.com dari gpblog.
"Menurut saya, faktor Charles Leclerc sangat penting di sini, mungkin selama lockdown Vettel menyadari banyak hal," jelas Sergio Perez.
Baca Juga: Resmi: Setelah 6 Tahun, Sebastian Vettel Tinggalkan Tim Ferrari di Akhir F1 2020
Sergio juga memperkirakan tahun ini merupakan tahun terakhir Vettel di F1.
Menurutnya, Vettel nampaknya akan lebih memilih opsopensiun daripada pindah ke tim lain," imbuhnya
"Namun kita tidak tahu, saya berbicara lebih seperti seorang penggemar, saya tidak tahu apa yang ada di pikirannya," pungkas Sergio Perez.
Saat ini, muncul kabar Carlos Sainz akan bergabung ke Ferrari untuk mengisi posisi yang ditinggalkan Sebastian Vettel.
Sementara, McLaren akan mendatangkan Daniel Ricciardo seandainya Carlos Sainz jadi pindah ke Ferrari.
Editor | : | Dida Argadea |
Sumber | : | gpblog.com |
KOMENTAR