Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Alasan Suzuki Pede Pasang Harga Ignis Facelift Hingga Mencapai Rp 200 Juta, Yakin Enggak Kemahalan?

Muhammad Ermiel Zulfikar - Kamis, 30 April 2020 | 20:15 WIB
Suzuki Ignis AGS 2020
Istimewa
Suzuki Ignis AGS 2020

Bicara mengenai ubahan yang disematkan pada Ignis facelift, sebetulnya tidak terlalu signifikan jika dibandingkan dengan versi sebelumnya yang sudah meluncur pada 2017 lalu.

Pada fascia depan, gril baru dengan aksen krom berbentuk huruf U makin senada dengan DRL LED di lampu utama.

Desain Suzuki Ignis GL dengan bumper depan, diffuser, grill, fog-lamp, serta bezel yang kini semakin keren setelah diperbarui. (DOK. Humas Suzuki)

Lalu yang berbeda ada pada bagian depan yang kini terlihat lebih dinamis berkat penggunaan warna silver di bagian bawahnya.

Begitu juga di bagian buritan, agar senada dengan depan, aksen silver menyerupai diffuser disematkan di bagian bawah.

Baca Juga: New Ignis, Pilihan Tepat Kaum Urban yang Kaya Fitur Keamanan dan Kenyamanan 

Oiya, Ignis facelift ini juga ada reflektor di setiap sisi bumper belakang.

Tentunya yang paling menarik adalah sensor mundur di Ignis facelift kini sudah terintegrasi dengan bumper layaknya mobil keluaran Eropa.

Sementara di bagian interior, perbedaan cuma terlihat dari motif jok yang kini sedikit berubah.

Untuk rincian harga Suzuki Ignis facelift sebagai berikut.

New Ignis GL M/T Rp 171 juta
New Ignis GL AGS Rp 181 juta
New Ignis GX M/T Rp 190 juta
New Ignis GX AGS Rp 200 juta

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa