GridOto.com - Selain merek lokal seperti Viar, ECGO dan GESITS, pemain motor listrik dan skuter listrik di Indonesia kini bertambah lagi nih sob.
NIU eScooter akhirnya masuk Indonesia tahun ini, setelah sebelumnya fokus menggarap pasar Eropa dan Amerika.
Molis ini didatangkan oleh PT Moove Motors Asia dari China. Yup, NIU eScooter ini memang berasal dari Tiongkok sob.
Untuk pasar Indonesia, NIU langsung memboyong 2 varian skuter listrik nih, pertama ada NIU N Lite yang harganya dikisaran Rp 20-25 juta.
(Baca Juga: Kawasaki Rilis Lagi Video Ninja Bermesin Listrik, Ternyata Beda dengan Motor Listrik Lain)
Sedangkan 1 lagi adalah NIU N GT, yang dijual dikisaran Rp 50-70 juta, untuk wilayah Jakarta.
Tapi artikel ini, kita akan fokus membahas N Lite dulu ya, karena dengan harga cuma Rp 20 jutaan, skuter listrik ini terbilang canggih loh.
Seperti apa impresinya? Simak artikel ini sampai tuntas ya sob.
Desain
Lekuk bodi NIU N Lite yang boxy, nampaknya sudah jadi ciri khas untuk skuter listrik dari berbagai merek, begitu pula N Lite ini sob.
Bodi depan nampak seperti tameng, dengan lampu depan sudah projector dengan 2 buah lensa untuk lampu dekat dan jauh, juga LED DRL yang mengeliling sisi luar lampu.
(Baca Juga: ELMO : Teaser Kawasaki EV Endeavor Kembali Diperlihatkan, Kapan Hadir?)
Alhasil kalau dilihat frontal dari depan, kok malah mirip Minion di film animasi Despicable Me ya? Hehehe...
Area setang model telanjang berhiaskan visor kecil nampak manis. Di baliknya terdapat layar spidometer yang sudah digital.
Di area setang ini juga terdapat lampu sein LED, dan bentuknya agak tersamarkan, bikin tampilan depan lebih bersih.
Dilihat dari samping, lekuk bodi depan nampak manis dengan 3 titik sudut yang menyambung sampai bagian dek bawah.
Oiya, dek kedua skuter listrik ini nampak tebal karena posisi baterainya ada di bawah pijakan kaki pengendara.
(Baca Juga: Zooz Concept 01 Motor Listrik Minimalis Dengan Gaya Cafe Racer)
Di antara dek dan bodi belakang, tersembunyi pijakan kaki untuk pembonceng yang terlipat rapi karena sejajar bodi.
Bodi belakang yang boxy dipadu lampu belakang yang persegi panjang tipis nampak serasi dan memberi kesan canggih, karena sudah LED.
Behel model terpisah cukup kokoh untuk pegangan kala menggeser-geser skuter listrik ini di parkiran atau rumah.
Melongok ke bawah, lengan ayun cukup mencuri perhatian karena ternyata bukan berupa cover plastik, tapi full besi yang memberikan kesan kokoh.
Fitur dan Teknologi
Dengan harga cuma Rp 20 jutaan, NIU N Lite punya value for money yang bagus, karena banyak fitur-fitur canggih.
Pertama kita intip spidometer. Punya NIU N Lite dengan latar biru dengan huruf dan angka yang besar, jadi visibilitasnya sangat bagus.
(Baca Juga: Video First Ride NIU Sudah Tayang, Motor Listrik Tercanggih Saat Ini)
Informasi di dalamnya ada spidometer, kapasitas baterai dalam bentuk bar dan persen, atasnya ada indikator sinyal dan GPS.
Kemudian ada mode berkendara dalam bentuk angka 1, 2, dan 3 pada bagian tengah. Yup, motor ini punya 3 buah riding mode.
Paling bawah ada ampere meter berbentuk bar. Ini fungsinya untuk melihat seberapa besar daya yang terpakai seiring buka tutup tuas gas.
Ada yang bertanya-tanya indikator sinyal dan GPS untuk apa? Ternyata untuk menghubungkan molis ini dengan cloud.
Fungsinya untuk membaca karakter pengendara dan kebiasaan mengisi daya baterai, juga untuk update software untuk memaksimalkan kinerja NIU N Lite ini.
(Baca Juga: Motor Listrik Bergaya Trail, Tahun Depan Mau Ikut Rally Dakar)
"Jadi saat beli konsumen akan mendapatkan sim card dari kami, dan mereka harus mengunduh aplikasi NIU eScooter," ujar Vincent Yap, Direktur Utama PT Moove Motors Asia.
Pada aplikasi tersebut, juga tersedia informasi seperti lokasi motor, riwayat perjalanan, status kendaraan dan statistik tenaga secara real-time.
Pengguna juga bisa memeriksa fungsi dari NIU N Lite ini karena ada fitur diagnostic, jadi jika ada kerusakan bisa diketahui dari aplikasi.
Ada juga fitur mewah, karena biasanya terdapat di motor gede berharga ratusan juta, yakni cruise control sob.
Cara pakainya dengan menekan tombol di saklar kiri, dan pengendara bisa mengunci kecepatan dari NIU N Lite. Canggihkan?
N Lite dibekali sebuah baterai berdaya 26 Ah. Tapi di balik joknya bisa membawa baterai cadangan yang dijual terpisah.
Dengan sebuah baterai, NIU N Lite melaju sejauh 55-70 km bergantung kondisi jalan, bobot pengendara dan kecepatan.
(Baca Juga: Wuih, Produsen Motor Listrik Asal Italia Sepakat Masuk Indonesia, Alasannya Mengejutkan!)
Baterai NIU N Lite butuh waktu pengisian daya sampai 6 jam, dan bisa mengisi baterai langsung dari unit motor atau lepas baterai.
Sistem kelistrikan NIU N Lite dilengkapi FOC (Field Oriented Control) untuk memonitor kinerja kelistrikan secara real-time.
Terkait FOC ada fitur daur ulang energi pengereman yang disebut Electronic Braking System (EBS) yang bisa memberi tambahan daya 6% ke baterai.
Itu kurang lebih menambah jarak tempuh sampai 4 km. Cara kerjanya mirip regenerative brake mobil listrik atau hybrid. Keren ya?
Masalah keselamatan, N Lite ada pengunci tuas gas sob. Jadi setelah tekan tombol starter, nanti akan ada indikator Ready maka NIU N Lite siap dipakai.
Lalu jika standar samping turun, maka indikator Ready tadi otomatis akan mati. Persis fitur side stand pada skutik konvensional nih.
Terus untuk keamanan, motor ini dibekali remote untuk mengaktifkan alarm. Remote ini juga berfungsi sebagai back finder.
(Baca Juga: CAKE Luncurkan Motor Listrik Baru yang Enteng Banget, Bobot Cuma 82 Kg Bisa Lari Sampai 90 Km/jam)
Fitur lain, NIU N Lite sudah pakai rem cakram depan-belakang dan ada kompartemen depan, bagasi dan gantungan untuk membawa barang.
Riding Position dan Handling
Dengan dimensi 1.800 x 700 x 1.130 mm (PxLxT), N Lite punya ukuran yang lebih besar dari skuter listrik yang pernah dicoba GridOto.com nih.
Makanya saat dinaiki, ukurannya enggak kekecilan banget. Ya persis naik skutik entry level nih feeling-nya.
Tinggi jok yang cuma 740 mm, bikin rider berpostur 172 cm gampang untuk menaikinya. Kaki bisa menapak sangat nyaman.
Busa jok terasa tebal dan empuk, jadi nyaman diduduki. Posisi setang pun terasa pas, enggak mentok saat dibelokkan.
Posisi paha rata karena dek tebal imbas ruang baterai yang ada di balik pijakan kaki pengendara. Hampir semua skuter listrik memang punya dek tebal.
(Baca Juga: Motor Listrik Bergaya Klasik, Hasil Konversi Dari Royal Enfield Bullet)
Dengan sebuah baterai, NIU N Lite terasa ringan dan lincah buat berbelok dan putar balik. Tapi bobotnya ini lebih berat dari skuter listrik yang pernah dicoba.
Alhasil feeling-nya terasa seperti membawa motor konvensional. Sayang data spesifikasi NIU N Lite di website resminya, enggak mencantumkan berat skuter listrik ini.
Kedua pengereman terasa pakem, wajar sudah bobotnya ringan dikawal sepasang rem cakram tentu sangat mengigit bukan?
Sayangnya redaman suspensi depan yang empuk, jarak mainnya enggak terlalu jauh, jadi gampang bottoming alias mentok saat lewat polisi tidur.
Untungnya suspensi belakang tipe ganda enggak ada masalah dan terasa empuk, juga bisa diatur preload-nya. Tinggal putar-putar deh.
(Baca Juga: ELMO : Osa CAKE Sabet Gelar 'Innovative Product' Pada Ajang Red Dot Award 2020)
Lagi-lagi enggak seperti skuter listrik yang pernah dicoba, N Lite punya panjang jok yang proper buat berboncengan.
Performa
N Lite punya 3 riding mode yang bisa mengatur respon motor listriknya dan kecepatan dari skuter listrik ini sendiri.
Yang membedakan dari tiap riding mode adalah respon motor listrik dan kecepatan yang bisa ditempuh. 1 paling smooth dan pelan, 3 paling responsif dan kencang.
Tentunya mode 1 akan irit penggunaan baterai dan mode 3 akan lebih boros daya baterainya.
Dengan motor listrik Bosch bertenaga 1.800 watt, N Lite punya top speed sampai 45 km/jam. Lumayan untuk wara-wiri jarak dekat.
(Baca Juga: Motor Listrik GESITS Belum Datang Meskipun Sudah Bayar Lunas, Netizen: Merek Ini Ingkar Janji!)
Menjajal cruise control ternyata seru juga. Cukup aktifkan, maka skuter listrik ini akan melaju sesuai kecepatan yang kita inginkan.
Jika cruise control aktif, akan ada indikator pada layar spidometer. Untuk mematikan cruise control, cukup tarik rem saja. Tombol cruise control sejajar tombol klakson.
Hadirnya FOC membuat penyaluran tenaga motor listrik lebih halus, enggak mengagetkan seperti saat menjajal skuter listrik merek lain.
Pengendara juga enggak perlu takut lupa mematikan lampu sein, karena akan mati otomatis berkat fitur auto-off indicators.
Ternyata skuter listrik ini punya sessor 3 axis yang bisa membaca pergerakan skuter listrik ini dengan baik. Lagi-lagi fitur axis ini biasa dipakai motor bermesin besar.
(Baca Juga: Tampang Motor Listrik Custom Hasil Kerja Sama Impuls dan BTSN)
Kesimpulan
Dengan harga yang bersaing dengan pemain yang sudah ada, NIU N Lite bisa jadi alternatif baru skuter listrik di Indonesia dengan keunggulan pada fitur dan teknologi.
Yang enggak ada di skuter listrik pada umumnya ada cruise control, sensor 3 axis, FOC, gps dan sinyal untuk connect ke cloud dan sein bisa mati sendiri.
Maka rasanya skuter listrik NIU ini value for money banget jika lihat harganya. Oiya, rentang harga Rp 20-25 juta itu ternyata yang membedakan adalah baterainya sob.
"Kalau Rp 20 juta pakai baterai buatan NIU, kalau Rp 25 juta pakai baterai dari vendor lain. Yang membedakan jarak tempuhnya jadi lebih jauh," pungkas Vincent.
Spesifikasi
Dimensi
P x L x T : 1.800 x 700 x 1.130 mm
Jarak terendah : 175 mm
Tinggi jok : 780 mm
Kelistrikan
Baterai : 26 Ah
Voltase : 60 V
Daya pengisian : 4A
Lama pengisian daya : 6 jam
Motor Listrik
Merek : Bosch
Control : FOC Vector Control
Tenaga : 1.800 W
Jarak tempuh : sampai 80 km (estimasi)
Topspeed : sampai 45 km/jam
Kaki-Kaki Depan
Suspensi : teleskopik
Ban : 90/90-12
rem : cakram 220 mm, 2 piston
Kaki-Kaki belakang
Suspensi : dual shock
ban : 120/70-12
rem : cakram 180 mm
Harga Rp 20 - 25 Juta (estimasi)
Editor | : | Dimas Pradopo |
KOMENTAR