Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+
Advertorial

New Ignis, Pilihan Tepat Kaum Urban yang Kaya Fitur Keamanan dan Kenyamanan

Agung Dwi Ertato - Kamis, 23 April 2020 | 09:00 WIB
Suzuki New Ignis
Dok. Suzuki Indonesia
Suzuki New Ignis

Biasanya, sasis mobil dibagi enam bagian dengan strength steel di bagian depan saja. Sementara, platform HEARTECT andalan Suzuki hanya dibagi tiga bagian, yakni tengah, kanan, dan kiri.

Tiap bagian tersebut menggunakan bahan high strength steel yang dapat meminimalisasi efek kecelakaan. Bila terjadi kecelakaan, energi akibat benturan tersebar secara merata ke seluruh bagian.

Platform HEARTECT tersebut juga membuat pengendara makin nyaman saat bermanuver. Dengan bobot sasis yang lebih ringan hingga 30 kg atau 10 persen dibandingkan sasis standar, kemampuan handling di New Ignis ini meningkat.

Saat berkendara di jalanan berbukit dan berkelok, New Ignis akan lebih mudah dikendalikan. Selain itu, gejala limbung dan understeer dapat diminimalisasi.

Baca Juga: Bingung Pilih Warna Mobil? Coba Intip 9 Warna Kece dari Suzuki New Ignis

Ngomong-ngomong soal kenyamanan, New Ignis juga dibekali fitur kenyamanan yang terbilang komplet. Mobil terbaru Suzuki ini sudah dilengkapi push start/stop button, keyless entry, tilt steering, serta steering wheel with switch audio control and bluetooth phone connection.

Dengan fitur tilt steering, pengendara bisa menyetel sudut kemudi seusai kenyamanan. Terdapat dua jenis tilt steering, pertama hanya mengubah sudut dan kedua mengganti sudut dan jarak kemudi.

Masih ada fitur kenyamanan lain, seperti AC auto climate with heater, 60:40 rear seat fold down, sporty look speedometer, serta kapasitas bagasi hingga 260 liter.

Sporty, Modern, dan Premium

Tampilan eksterior Suzuki New Ignis.
Suzuki Indonesia.
Tampilan eksterior Suzuki New Ignis.

Editor : Sheila Respati

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id

REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa