Tak seperti Ferrari 512 BB yang menggunakan radiator tunggal di depan.
Maka dari itu ruang untuk bagasi yang berada di depan pun semakin luas.
Angin dari luar akan masuk melalui lubang angin yang berada di belakang pintu tepatnya di fender belakang untuk membantu mendinginkan mesin.
Desain air inlet tersebut yang membuat Ferrari Testarossa cukup menarik karena adanya garis tajam yang mengarah ke lubang angin.
Baca Juga: Tak Punya SUV, Segini Keuntungan Ferrari dari Jualan Sportscar
Desain fascianya dibuat pipih agar lebih aerodinamis.
Maka dari itu, lampu depan menggunakan model lipat yang nge-trend pada eranya.
Lalu soal kaki-kaki, mobil ini menggunakan pelek lima jari dengan desain khas Ferrari.
Urusan mesin, Ferrari Testarossa mampu menyemburkan tenaga 390 dk dengan torsi 490 Nm di 4.500 rpm.
Baca Juga: FLASHBACK: 24 Tahun Lalu Tonggak Awal Kejayaan Michael Schumacher Bersama Tim Ferrari
Editor | : | Ditta Aditya Pratama |
Sumber | : | instagram.com,Drivingtoday.com |
KOMENTAR