Lotec Sirius dibekali mesin Mercedes-Benz dengan konfigurasi V12 5.987 cc, jeroan mesin ini sama dengan yang digunakan oleh Pagani Zonda.
Dengan jeroan mesin itu, Lotec Sirius mampu menyemburkan tenaga maksimal 1.000 dk dalam kondisi standar, atau 1.200 dk saat sudah dituning ulang.
Keunggulan Lotec Sirius adalah bobotnya yang enteng berkat penggunaan bodi dari serat karbon, cuma 1.280 kg saja Sob!
Makanya Lotec pede banget nih mengklaim kecepatan maksimalnya mencapai 400 Km/jam!
(Baca Juga: Supercar Milik Enzo Ferrari Kembali Masuk Rumah Lelang, Dibanderol Rp 6,7 Milliar)
Meski katanya diproduksi massal, hingga saat ini enggak jelas berapa unit Lotec Sirius yang resmi terjual.
Ada yang bilang, hanya dua unit saja Lotec Sirius yang diproduksi dari tahun 2000 hingga saat ini.
Yang jelas memang sih membuat dan menjual supercar macam Lotec Sirius enggak semudah membuat dan menjual lotek.
Duh jadi lapar ya?
Editor | : | Ditta Aditya Pratama |
KOMENTAR