Paket peningkatan tenaga yang dilakukan pada Stage 3 ialah lewat beberapa modifikasi software dan hardware.
Oleh G-Power, mobil ini juga mendapatakan tambahan kompresor besar untuk turbocharger, downpipe dengan catalytic converter baru lengkap dengan knalpot titanium dengan ujung carbon.
Jika tenaga 820 dk terdengar terlalu ekstrem, G-Power juga menawarkan versi lebih kalem yakni paket Stage 2.
(Baca Juga: BMW Motorrad Mengumumkan Penutupan Pabrik Besar Karena Covid-19)
Pada paket Stage 2 ubahan mesin dilakukan dengan modifikasi fokus pada hardware untuk mendapat semburan tenaga 770 dk dan torsi maksimal 930 Nm.
Terakhir, versi paling standar ialah penggunaan Stage 1 yang menghasilkan tenaga 720 dk dan torsi 850 Nm.
Selain itu, G-power juga mendandani BMW M8 ini dengan pelek Hurricane RR berukuran 21 inci.
Editor | : | Ivan Casagrande Momot |
Sumber | : | Motor1.com,formacar.com |
KOMENTAR