Tak hanya itu, balapan di Jakarta yang rencananya digelar 6 Juni juga dibatalkan karena antisipasi wabah virus corona.
(Baca Juga: 3 Tim Ini Ingin Balap F1 Australia Tetap Digelar Sesuai Rencana)
Sementara seri balapan Formula E pada bulan Juni dan Juli masih ada kesempatan untuk menggelar sesuai jadwal, jika situasi membaik dan stabil.
"Saat ini adalah waktunya mengambil tindakan yang bertanggungjawab dan ini lah kenapa kami memutuskan untuk menunda sementara musim ini dan membekukan sejumlah balapan yang dijadwalkan pada dua bulan ke depan," kata pendiri dan ketua Formula E Alejandro Agag.
"Motorsport memegang peran penting di kehidupan kita dan itu penting, tapi lebih penting lagi adalah kesehatan dan keselamatan staf kami, fan dan keluarga, serta warga yang berada di kota-kota tempat kami balapan," pungkas Alejandro Agag.
Editor | : | Ditta Aditya Pratama |
Sumber | : | FIAFormulaE.com |
KOMENTAR