"Sokbreker depan belakang pakai Ohlins semua. Yang depan pakai tipe yang upside down," kata Al.
Nah sedangkan urusan sektor pengereman, pakai part aftermarket dari pabrikan terkenal juga.
"Kaliper sama master rem semuanya pakai Brembo. Kalau selang remnya kita pasangan produk dari Hel." Lanjut Al.
Konsep caferacer tentu model joknya harus memiliki kesan 'buntut tawon' dong, GSX 750 ini pun tak ketinggalan memakai jok model caferacer, yang spesial itu bahan materialnya sob!
"Jok custom disini. Ini asli kulit domba, kita bentuk ala-ala caferacer nih, pakai buntut tawon di belakang. Ohya handgripnya juga pakai kulit domba, kita custom." Tukas Al.
Urusan piranti gas buang, BMS membuat knalpot custom dengan konfigurasi kiri dan kanan nih.
"Knalpot kita custom sendiri by CCI (Custom Concept Industries). Kita pasangin kiri sama kanan biar kesannya gagah aja," ujarnya.
Editor | : | Ivan Casagrande Momot |
KOMENTAR