Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Suzuki Baleno Facelift Kena Diskon Belasan Juta, Banderol Termahal Jadi Rp 30 Juta Lebih Murah Dari Kompetitor

Muhammad Rizqi Pradana - Senin, 24 Februari 2020 | 21:45 WIB
Suzuki New Baleno Hatchback.
Agus Salim/GridOto.com
Suzuki New Baleno Hatchback.

GridOto.com - Kalau sobat berencana untuk membeli mobil hatchback, bisa melirik Suzuki Baleno facelift.

Pasalnya, ada potongan harga yang cukup menggiurkan untuk versi terbaru dari mobil hatchback andalan PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) tersebut.

Ella, selaku Sales Counter dealer Suzuki Restu Mahkota Karya, Kebon Jeruk, Jakarta Barat, mengatakan bahwa besaran potongannya mencapai belasan juta rupiah.

“Untuk pembelian Suzuki Baleno, konsumen bisa mendapatkan potongan harga sebesar Rp 17 juta,” kata Ella kepada GridOto.com.

(Baca Juga: Godaan Diskon Besar Buat Suzuki Ignis, SX4 S-Cross dan Baleno dengan VIN 2019, Tembus Puluhan Juta Rupiah!)

“Itu untuk VIN 2019 yang sudah facelift, karena VIN 2020-nya memang belum masuk,” imbuhnya.

Mengutip laman web resmi Suzuki, harga termahal dari Suzuki Baleno facelift adalah Rp 239,5 juta.

Jika dikurangi diskon sebesar Rp 17 juta tersebut, harganya terpangkas menjadi Rp 222,5 juta saja.

Tidak hanya itu, diskon tersebut juga membuat harga mobil hatchback 5-seater tersebut lebih murah kurang lebih Rp 30 juta dari dua kompetitornya yaitu Toyota Yaris dan Honda Jazz.

(Baca Juga: Video: Suzuki Baleno MT VS 5 liter BBM, Bisa Sejauh Apa Ya?)

Karena mengutip dari laman web resmi Toyota, ada perbedaan sebesar Rp 32,75 juta dari harga termurah dari Toyota Yaris yaitu Rp 255,25 juta untuk versi G bertransmisi manual.

Sedangkan dari laman web resmi Honda, ada perbedaan sebesar Rp 27,7 juta dari harga termurah Honda Jazz yaitu Rp 250,2 juta untuk versi standar bertransmisi manual.

Perlu diingat memang bahwa Suzuki Baleno memiliki ukuran dapur pacu yang lebih kecil dibandingkan keduanya, yaitu 1.373 cc dibandingkan 1.500 cc yang diusung Jazz dan Yaris.

Tapi bagi konsumen yang sangat dibatasi budget, tentu diskon tersebut akan membuat Suzuki Baleno menjadi prospek yang lebih menarik lagi.

Ella - 0812 2349 6513

 

Editor : Eka Budhiansyah

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Otomotif Group Berduka Cita, Nanang Baso Salah Satu Founder Berpulang

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa