Martin Koers, selaku Direktur Manager VDA mengatakan, masih banyak kota-kota lain yang berminat menjadi tuan rumah pameran otomotif dua tahunan tersebut.
Ia juga menjelaskan, proposal ide atau konsep yang ditawarkan apabila diterapkan dengan baik menurutnya cukup impresif.
"Meski begitu, setelah mengevaluasi seluruh kriteria yang relevan, IAA 2021 tidak akan diadakan di Frankfurt," ujarnya.
(Baca Juga: Frankfurt Motor Show 2017 Hadirkan Puluhan Mobil Baru)
Frankfurt Motor Show sudah diadakan sejak 1951, dan selalu menjadi pilihan asosiasi industri otomotif Jerman sebagai kota diselenggarakannya ajang pameran dua tahunan kelas dunia ini.
Dengan begitu, pameran yang diadakan pada 2019 kemarin menjadi yang terakhir, setelah 68 tahun lamanya digelar di Kota Frankfurt.
Editor | : | Muhammad Ermiel Zulfikar |
Sumber | : | Carscoops.com,vda.de |
KOMENTAR