Untuk kokpitnya, ada setang bergaya supermoto dengan kombinasi master rem PSR adjustable dan riser Joker Machine.
(Baca Juga: Sama Tapi Tak Serupa, Honda CB750F Cafe Racer dari Thirteen & Co.)
Mundur sedikit ke belakang tangki bawaan motor tampak apik berpadu dengan jok dan side panel baru.
Menyempurnakan bodinya, Honda CB500F ini mendapat kelir hitam dengan grafis emas yang terinspirasi dari mobil Formula 1 Lotus 'JPS'.
Pelek dan bodi plastiknya tersebut kemudian diberi lapisan Ceramic Pro9H dan coating nano-ceramic serta finishing glossy.
Hasilnya, Honda CB500F ini pun menjelma menjadi scrambler bergaya klasik yang begitu gagah dan sangar.
Editor | : | Ivan Casagrande Momot |
Sumber | : | bikeexif.com |
KOMENTAR