"Itu cukup jelas ada dalam pikiran saya," kata Bottas dilansir GridOto.com dari gpblog.
(Baca Juga: Asap dari Kebakaran Hutan Australia Bisa Mengancam Balap F1 Australia?)
"Kami tentu saja bekerja bersama tim dalam program pengembangan. Hal yang benar-benar kami fokuskan dan saya butuhkan adalah konsistensi," sambung Bottas.
Meminimalisir kesalahan pun menjadi cara bagi Bottas untuk mencapai kondisi yang diinginkan.
"Ada beberapa sesi kualifikasi juga balapan ketika saya membuat kesalahan," tutur Bottas menjelaskan.
"Meminimalkan kesalahan-kesalahan itu, dan berhasil menemukan kondisi mental yang tepat maka saya dapat tampil dalam level terbaik setiap balapan," pungkas Bottas.
Editor | : | Fendi |
Sumber | : | gpblog.com |
KOMENTAR