Rasa premium di eksterior New Baleno tadi juga diteruskan ke dalam kabin yang bisa diakses dengan teknologi keyless entry, dan dihias oleh warna cover jok dan panel baru.
Tentunya berkat penyematan fitur-fitur yang menambah kenyamanan dan kemudahan berkendara seperti setir berbalut kulit yang dilengkapi tombol pengaturan audio dan smartphone yang terkoneksi lewat bluetooth
Kabin New Baleno juga telah dilengkapi oleh unit Air Conditioning dengan auto climate dan heater, serta multi display berukuran 6,8 inci yang juga berfungsi sebagai touchscreen audio head unit.
Sang pengemudi New Baleno juga masih bisa menambah kenyamanan mereka saat berkendara dengan menggunakan setir yang bisa diatur jarak dan kemiringannya.
Selain premium dan nyaman, New Baleno juga mobil yang bisa diandalkan berkat mesin K14B berkapasitas 1.373 cc dengan tenaga 92,4 dk dan torsi 130 Nm yang performanya sudah teruji.
Tidak hanya dari segi performa, New Baleno juga bisa diandalkan dari segi keselamatan berkat penggunaan platform generasi baru (Heartect) dengan bagian underbody yang lebih kokoh namun ringan.
Ditambah juga hadirnya fitur-fitur seperti Anti-lock Brake System (ABS), Electronic Brake-force Distribution (EBD), dual SRS Airbag, dan sistem ISOFIX untuk mengamankan child seat.
Rangkaian panjang fitur dan kelengkapan tadi menunjukkan bahwa Suzuki New Baleno generasi ke-6 adalah mobil hatchback yang premium.
Tapi karena rasa premium tadi juga ditambah oleh harga terbaik di kelasnya yaitu Rp 221 juta untuk transmisi manual dan Rp 233,5 juta untuk transmisi matik (OTR Jakarta), Suzuki New Baleno menjelma menjadi salah satu mobil dengan value for money terbaik di kelasnya.
Eksterior dan interior premium, kelengkapan dan fitur yang berlimpah, serta value for money yang tinggi untuk menunjang kegiatan dan gaya hidup urban yang dinamis.
Itulah yang membuat Suzuki New Baleno sebuah mobil hatchback paling komplit.
Editor | : | Eka Budhiansyah |
KOMENTAR