Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Selain Menambah Stok, Pertamina Juga Optimalkan Distribusi BBM di Yogyakarta Dengan Cara Ini

Dia Saputra - Kamis, 19 Desember 2019 | 13:00 WIB
Ilustrasi SPBU Pertamina
Istimewa
Ilustrasi SPBU Pertamina

Pande mengatakan selain menambah stok, Pertamina juga mengoptimalkan pelayanan BBM di seluruh wilayah operasional.

Salah satu cara Pertamina mengamankan distribusi di wilayah Yogyakarta adalah dengan menempatkan mobil-mobil tangki dengan isi di SPBU atau disebut “SPBU Kantong”.

(Baca Juga: Pertamina Tegaskan BBM di Kalimantan Timur Aman, Meski Ada Antrian di SPBU)

Untuk wilayah DI Yogyakarta, akan ada 7 SPBU kantong yaitu:

- 3 SPBU di wilayah Sleman (44.555.24 Pokoh, 44.555.04 Medari dan 44.552.04 Maguwo)

- 2 SPBU di wilayah Gunung Kidul (SPBU 44.558.09 gading dan 44.558.12 Duwet)

- 1 SPBU di wilayah Bantul (SPBU 44.557.09 Patalan)

- 1 SPBU di Kulon Progo (44.556.03 Temon)

Mobil Kantong BBM
Pertamina
Mobil Kantong BBM

Sementara untuk memperkuat layanan penyaluran BBM di masa libur akhir tahun ini, Pertamina telah mengondisikan lembaga penyalur SPBU untuk melayani masyarakat.

Terdapat 113 SPBU yang berada di wilayah Yogyakarta yang siap melayani kebutuhan para konsumen selama Natal 2019 dan tahun baru 2020.

“Secara keseluruhan kami telah siap untuk melayani konsumen BBM selama hari raya Natal dan libur tahun baru 2020," tutup Pande.

Editor : Fendi
Sumber : Pertamina

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Momen Spesial, Tol Probowangi Dibuka Gratis Pada Akhir 2024 dan Awal 2025

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa