GridOto.com - Di pasaran sekarang banyak tersedia radiator aftermarket berukuran jumbo yang cocok buat mesin yang sudah bore up.
"Ukuran yang besar membuat pendinginan motor jadi maksimal," buka Ahmad Saihu, owner bengkel Ilegal Racing, distributor B'Pro kepada GridOto.com.
Seperti radiator jumbo bikinan B'Pro, kalau dilihat enggak cuma melebar ke samping saja.
Kisi-kisi radiator jumbo ini juga memanjang hingga ke bawah.
(Baca Juga: Ada Sparepart Yamaha Buatan Thailand di Indonesia, Asli Atau Palsu ?)
"Fungsinya agar tangkapan angin lebih banyak, sehingga proses pendinginan air radiator jadi lebih maksimal," ujar Ahmad Saihu punya nama beken Usay.
Radiator B'Pro ini menggunakan bahan yang sama dengan bawaan motor.
"Bahan radiator B'Pro ini pakai Aluminium dengan pengolahan kisi-kisinya bersama perusahan dari Jepang," klaim Ussay.
Radiator besar ini cocok buat motor yang sudah bore up.
(Baca Juga: Bukan Cuma Pajangan, Ternyata Ini Fungsi Stabilizer Sokbreker Depan)
Editor | : | Mohammad Nurul Hidayah |
KOMENTAR