GridOto.com - Maraknya aksi balap liar di Sidoarjo menjadi persoalan yang sejak lama dikeluhkan oleh masyarakat.
Tidak hanya membuat masyarakat resah, kendaraan yang dipakai untuk balap liar biasanya juga hasil modifikasi yang tidak sesuai standar laik jalan sehinga bisa berbahaya.
Melansir dari TribunJatim.com, ada banyak lokasi di Sidoarjo yang kerap dijadikan arena balap liar yang biasanya didominasi oleh anak muda.
Beberapa di antaranya adalah di jalur arteri Porong, jalan dekat Tol Mati Jabon, Jalan Jenggolo, Baypass Juanda, dan Jalan Raya Trosobo.
Kemudian ada juga di Krian arah Mojosari, kawasan Pondok Tjandra, Lingkar Timur, Baypass Krian, dan masih banyak lagi.
(Baca Juga: Puluhan Motor Disita dan 38 Remaja Balap Liar Ditangkap Polisi, Rata-rata Pelaku Masih di Bawah Umur)
Selama ini polisi juga sudah kerap melakukan patroli dan razia di sejumlah lokasi tersebut, bahkan tak jarang arena balap liar dibubarkan paksa oleh petugas kepolisian.
Editor | : | Ditta Aditya Pratama |
Sumber | : | TribunJatim.com |
KOMENTAR