Low deck bus ini memiliki kapasitas 41 tempat duduk, menghadap ke depan dengan jenis seat 2x2.
(Baca Juga: Pemkot Semarang Luncurkan 72 Bus BBG untuk Trans Semarang)
Terdapat dua kursi lipat, satu tempat kursi roda, satu kursi untuk operator, dan 25 pegangan untuk penumpang yang berdiri.
Kapasitas bus ini memang lebih sedikit jika dibanding bus Trans Semarang, namun kenyamanannya dinilai lebih baik karena bus ini dilengkapi dengan berbagai teknologi.
"Contoh, ketika pintu terbuka, gas tidak bisa dioperasikan. Kalau pintu ditutup, baru bisa dioperasionalkan. Di dalam bus juga dilengkapi dengan tujuh CCTV dan pengaman untuk kursi roda", imbuhnya.
Bus ini diperuntukkan bagi masyarakat umum dengan tarif Rp 3.500 untuk umum dan Rp 1.000 untuk pelajar maupun mahasiswa.
Artikel ini dikutip dari Tribunjateng.com dengan judul Trans Semarang Uji Coba Bus Low Deck Mulai Senin, Ongkos Sesuai Tarif Biasa
Editor | : | Fendi |
Sumber | : | Tribunjateng.com |
KOMENTAR