Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

F1 Luncurkan Mobil dan Regulasi 2021, Mobil Makin 'Licin,' Balapan Makin Seru

Muhammad Rizqi Pradana - Jumat, 1 November 2019 | 10:10 WIB
Rancang mobil baru F1 untuk tahun 2021.
Formula1.com
Rancang mobil baru F1 untuk tahun 2021.

Dari segi finansial, F1 akan memperkenalkan cost cap, atau batas pengeluaran yang harus diikuti oleh para tim setiap tahunnya mulai dari tahun 2021.

Batasan tersebut meliputi seluruh pengeluaran kecuali biaya marketing serta gaji pembalap dan tiga personil teratas dari tim tersebut.

Angka yang disetujui adalah sebesar 175 juta Dolar Amerika, atau sekitar Rp 2,5 Triliun per-tahunnya.

Angka tadi jauh lebih sedikit dari budget tim Ferrari maupun Mercedes di tahun 2018 yang menyentuh angka 400 juta Dolar Amerika atau sekitar Rp 5,6 triliun.

(Baca Juga: Lewis Hamilton Bisa Dengan Mudah Kunci Gelar F1 2019 di Amerika)

Harapannya adalah tim-tim kecil dapat kembali bersaing di papan atas karena mengecilnya kesenjangan finansial antara tim kecil dan tim besar.

Beberapa ubahan lainnya diantaranya adalah pembatasan upgrade yang dapat dibawa di setiap balapan, pembatasan penggunaan wind tunnel, dan penggunaan part-part terstandarisasi.

Selain itu, setiap tim kini wajib menjalankan setidaknya dua sesi tes menggunakan pembalap yang telah menjalankan 2 balapan F1 atau lebih sedikit untuk memberikan kesempatan kepada pembalap-pembalap muda.

Mudah-mudahan semua ubahan tadi bisa menghasilkan balapan yang lebih sengit dan spektakuler.

 

 

Editor : Hendra
Sumber : racefans.net,formula1.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Cocok Buat Basah-basahan, Jas Hujan Model Ini Lebih Tahan Rembes

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa