Lalu untuk suspensi, memang benar-benar sesuai yang diklaim Honda sebagai skutik dengan long travel terpanjang di kelasnya.
Yups! Sokbrekernya ngga pernah mentok selama digeber di jalanan aspal maupun medan tanah seperti di daerah calon sirkuit Mandalika.
Anggota komunitas Honda ADV Indonesia (HAI) chapter Bali pun juga berbagi pengalamannya saat penutupan acara touring kemarin.
(Baca Juga: Riding Honda ADV150 ke Desa Sade, Cerminan Asli Suku Sasak Lombok, Deket Banget ke Sirkuit Mandalika!)
“Dalam event ini, kita dapat satu hal yang luar biasa dari ADV150 ini. Dari track yang kita lalui, kita bisa menguji speed, lalu juga saat tanjakan. Yang paling utama di suspensi, pengalaman dari beberapa motor yang di cc yang sama itu, di ADV150 sama sekali tidak terasa capek,” tutur Mario selaku Ketua Umum Honda ADV Indonesia chapter Bali.
Selain itu ada juga tiga orang lady bikers yang kemarin ikut dalam acara touring, salah satunya Kusmiyati yang punya panggilan akrab Sist Quzzy.
“Saya benar-benar salut dengan Honda ADV150. Awalnya saya tidak suka motor matic. Selama memakai motor ini (Honda ADV150) benar keren. Sesekali lihat speedometer tidak terasa sudah di 80 sampai 100 kilometer per jam, untuk mengejar speed-nya itu tidak terasa sama sekali," ucap Quzzy di kesempatan yang sama.
“Saya sampai mengecek ke motor teman-teman peserta lain untuk melihat konsumsi bensinnya. Sedangkan motor saya masih standar pabrikan, dan alhamdulilah rata-rata konsumsi bahan bakarnya bisa mencapai 52,2km per liter,” ungkapnya.
Editor | : | Hendra |
KOMENTAR