Lanjut ke bodywork, Elemental Customs Cycles memasang tangki motor Suzuki lama yang kemudian ditanami speedometer mungil dari Motogadget.
(Baca Juga: Honda CB400SF Berubah Jadi Cafe Racer, Bodi Pakai Full Karbon)
Kemudian di belakang tangki, ada jok single seat dan buntut kecil yang terpasang pada subframe hasil rombakan.
Bagian buntut ini dibuat menggunakan fiberglass dan sangat presisi dengan subframe barunya.
Pindah ke area dapur pacu, mesinnya mendapat rebuilt dan knalpot baru dengan muffler LeoVince.
Untuk finishing, Elemental Custom Cycles membalurkan kelir Audi metallic grey dengan aksen merah pada bodi Honda CB750 ini.
Editor | : | Ivan Casagrande Momot |
Sumber | : | Pipeburn.com |
KOMENTAR