Makanya di helm motor zaman now biasanya ada yang namanya spoiler.
Selain memperindah tampilan, ternyata spoiler pada helm punya peran penting untuk membelah angin dan membentuk aerodinamika dari sebuah helm.
Soalnya semakin helm menahan angin, maka semakin enggak nyaman buat bikersnya.
Jangan anggap sepele, dalam kecepatan tinggi, angin yang menerpa dengan keras bisa bikin helm terasa berat.
(Baca Juga: Jangan Takut Beli Helm Secara Online, Asalkan Pilih Toko Terpercaya)
Helm bisa terasa tertarik ke belakang bahkan goyang akibat terpaan angin itu.
Otomatis bisa mengganggu konsentrasi dan membebani leher yang ikut menahan.
Makanya, desain helm dibuat lebih aerodinamis dengan penambahan spoiler untuk mengurangi gejala itu.
Aerodinamis atau enggaknya sebuah helm ternyata ada hitunganya.
Dalam istilah pabrikan helm dikenal sebagai Drag Coefficient.
Semakin nilai Drag Coefficient kecil maka helm tersebut hanya mempunyai hambatan aerodinamik yang kecil juga sehingga helm dapat dengan lancar dialiri udara.
Jadi sekarang udah ngerti ya bedanya helm buat balap mobil dan balap motor. Jangan dikira sama Sob...
Editor | : | Ditta Aditya Pratama |
Sumber | : | Formula 1 |
KOMENTAR