Pengerjaannya pun tak main-main. VinFast bekerjasama dengan Pininfarina yang namanya sudah melanglang buana dalam hal desain mobil mewah hingga hypercar.
VinFast pun melakukan pengerjaan di Vietnam sebagai basis merek mobil nasional ini.
Nilai investasi awalnya pun mencapai $ 1,5 miliar atau yang setara dengan Rp 21 triliun. (Kurs $1=Rp 14.046,00)
Dengan gelontoran dana sebanyak itu, VinFast pun merekrut orang-orang ternama yang didapuk untuk menduduki posisi penting.
Diketahui kebanyakan yang datang dari mantan pegawai General Motors.
Apakah kira-kira hal semacam itu dapat diaplikasikan di Indonesia, agar memiliki mobil nasional?
Editor | : | Muhammad Ermiel Zulfikar |
Sumber | : | Vinfastmedia.com |
KOMENTAR