Untuk cairan infus injector, Takutic menggunakan cairan khusus.
"Kalau buat infus injector, kami menggunakan cairan Wurth," tambahnya.
Asyiknya, Takutic membanderol biaya infus injector sudah termasuk dengan tune up.
"Jadi biaya servis injector sudah termasuk dengan tune up atau servis ringan," jelas Pardiman.
(Baca Juga: Jangan Asal Pilih Bahan Bakar Buat Motor Kesayangan, Ini Panduannya)
Termasuk untuk membersihkan throttle body.
"Throttle body juga dibersihkan dulu, nanti untuk injectornya baru pakai cairan infus tadi," tambah pria yang bengkelnya terletak di Jalan Kebagusan Raya No.4, Pasar Minggu, Jakarta Selatan ini.
Infus Injector Di Bengkel Resmi.
Enggak cuma di bengkel spesialis, bengkel resmi malah sudah duluan melayani infus injector.
Contohnya seperti bengkel resmi Yamaha, Harapan Motor Sejahtera yang terima juga jasa infus injector.
Nah, soal biaya, Harapan Motor Sejahtera membanderol dalam dua kategori.
Editor | : | Mohammad Nurul Hidayah |
KOMENTAR