Untuk tangkinya sendiri masih memakai bawaan K100 yang tampak serasi dengan half-fairing depannya.
(Baca Juga: Si Klasik Bertenaga BMW R90/6 Hasil Rombakan Analog Motorcycles)
Semua bodi-bodi ini dipoles hingga mengilap sehingga memunculkan warna silver dengan aura futuristik.
Agar posisi riding makin nunduk, BMW K100 ini diberi setang model zero drag dan footstep aluminium dari BSK Speedworks.
Untuk sektor mesin tak banyak mendapat ubahan berarti kecuali pemakaian knalpot kustom pendek dengan muffler di sebelah kiri motor.
Cukup dengan ubahan seperti itu, BMW K100 ini langsung menjelma menjadi sebuah cafe racer yang futuristik.
Editor | : | Ivan Casagrande Momot |
Sumber | : | Bikebound.com |
KOMENTAR