Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Nafsu Salip Toyota Avanza Rajai LMPV, MMKSI Tergiur Hadirkan Xpander 1.300 cc!

Gayuh Satriyo Wibowo - Rabu, 25 September 2019 | 16:15 WIB
Mitsubishi Xpander vs Toyota Avanza
GridOto.com
Mitsubishi Xpander vs Toyota Avanza

Menghadirkan varian dengan mesin berkubikasi kecil tentu menjadi langkah tersendiri yang bisa diambil MMKSI.

Selain menjangkau range yang lebih mendalam, tentu nama Xpander akan semakin kompetitif di pasarnya.

Meski merasa penting untung menghadirkan varian dengan mesin lebih kecil, namun MMKSI sepertinya belum ada rencana dalam waktu dekat untuk membuat Xpander 1.3L.

"Saya tidak tahu kedepannya, namun memang varian 1.3L itu signifikan. Saat ini, MMKSI ingin berkonsentrasi ke 1.5L dahulu. Lagipula, kami baru memperkenalkan dua produk baru lagi yaitu Triton dan Eclipse Cross," ujarnya.

(Baca Juga: Mitsubishi Gelar 'Family Festival' di Surabaya, Incar Konsumen Pengguna Xpander)

Jika membandingkan dua pemimpin kelasemen penjualan LMPV saat ini Toyota Avanza dan Mitsubishi Xpander, mungkin sedikit agak berat apalagi dengan nantinya hadir Xpander dengan mesin 1.3L.

Mitsubishi Xpander yang membawa satu jenis mesin saja sepanjang 2018 mencatat angka penjualan 75.075 unit dengan presentase market share di kelas LMPV 29 persen.

Mitsubishi Xpander Limited Edition
Istimewa
Mitsubishi Xpander Limited Edition

Sebagai pemegang takhta sekarang, Toyota Avanza, mampu menjual hingga 82.167 unit dengan persentase 31,3 persen di kelas LMPV.

Padahal Avanza sendiri membawa dua varian mesin yakni 1.300 cc dan 1.500 cc.

(Baca Juga: Kabar Lanjutan Mitsubishi Xpander Baru, Tampang Berubah Harga Juga Naik?)

Akankah Mitsubishi Xpander dapat menyalip Toyota Avanza jika membawa mesin 1.300 cc?

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Mitsubishi Indonesia Mulai Tergoda Hadirkan Xpander 1.3L"

Editor : Fendi
Sumber : Kompas.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Keunggulan GWM Haval Jolion HEV, Disusupi Teknologi Transmisi DHT

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa