Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Ini Alasan Blue Bird Heavy Equipment Pilih Truk Belarusia dan Rusia, Bukan Merk Jepang dan Eropa

Ivan Casagrande Momot - Jumat, 20 September 2019 | 19:50 WIB
Vavioza, President Director Blue Bird Heavy Equipment
Ivan Casagrande Momot
Vavioza, President Director Blue Bird Heavy Equipment

"Beberapa merek lain mensuplai truk untuk berbagai macam kategori tapi beda production line, ada kekhususan. Misalnya untuk militer dia bikin di production line tertentu, untuk passanger lain. Kalau di Kamaz tidak, dia punya satu production line bahwa ini adalah truk yang akan dipakai untuk domestik atau militer. Cuma beda setelah jadi kalau untuk militer nanti dilengkapi peralatan militer, tapi basis strukturnya itu sama," terang Vavioza soal Kamaz.

Kamaz 6520, 6x4, 400 dk
Ivan Casagrande Momot
Kamaz 6520, 6x4, 400 dk
Tidak heran kalau semua Truk Kamaz juga diuji dengan cara militer. "Ada tes mengarungi sungai yang cukup dalam karena reputasi inilah (PBT) merasa Kamaz adalah pilihan tepat," tambah Vavioza.

Hal inilah yang meyakinkan PBT sehingga pada awal pertengahan tahun 2018 resmi menjadi pemegang kedistributoran Kamaz di Indonesia.

"Kamaz disini tidak sekadar ingin jualan. Mereka juga bangun aftersales dan bikin perusahaan di indonesia, Kamaz Truck Indonesia (KTI) dengan kantor di Mega Kuningan sebagai wujud keseriusan. Kami dan KTI juga sudah membicarakan membangun infrastruktur sebagai fasilitas perakitan" tandas Vavioza lagi.

Rencana pusat perakitan akan meningkatkan lokal konten
Ivan Casagrande Momot
Rencana pusat perakitan akan meningkatkan lokal konten
Harapannya dengan adanya Asembling Plant baik PBT dan KTI bisa menyerap berbagai sumber daya lokal seperti SDM, spare part dan apapun yang bisa diserap dari lokal.

"Dengan begitu harapannya truk kita bisa lebih bersaing nantinya terutama di soal harga," tutup Vavioza.  

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Pemuda 18 Tahun Ditembak Polisi, Urusan Preteli Honda Scoopy Tanpa Kunci

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa