Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Keseruan Ikut Balap Ketahanan Yamaha, Enggak Cuma Adu Kencang Sob

Harry - Selasa, 17 September 2019 | 08:40 WIB
Aksi Dimas Pradopo ikut balap Yamaha Endurance Festival 2019
Rianto Prasetyo/Gridoto.com
Aksi Dimas Pradopo ikut balap Yamaha Endurance Festival 2019

Tim OtomotivTV dan GridOto.com mendapat dukungan wearpack Alpinestars dari DeRide
Agus Salim/Gridoto.com
Tim OtomotivTV dan GridOto.com mendapat dukungan wearpack Alpinestars dari DeRide

Regulasi Balap
Balap YEF 2019 mewajibkan tiap rider untuk masuk pit setelah maksimal menempuh 10 lap, jika kurang dari itu diperbolehkan.

Namun begitu masuk pit, motor minial harus 1,5 menit berada di area pit, jadi enggak bisa langsung ganti pembalap dan ngacir pergi.

(Baca Juga: Berita Foto: Keseruan Balap Yamaha Endurance Festival 2018)

Resikonya, jika rider melebihi 10 lap baru masuk pit, maka dikurangi 1 lap. Lalu jika kurang dari 1,5 menit di pit, akan dipotong 2 lap dari total lap yang ditempuh selama 2 jam.

Di pit, teknisi hanya bisa mengisi ulang bahan bakar dan memeriksa kondisi motor, memperbaiki kerusakan tanpa diperbolehkan mengganti ban.

Teknisi balap Asia jadi pendamping untuk tim media

Race Day
Diawali dengan medical check up untuk memastikan kondisi tiap rider, seperti periksa tekanan darah dan kadar gula dalam darah, Hari Minggu (15/9/2019) waktunya balapan.

Setelah menjalani sesi warm up, rider pertama kelas Sport 155 cc bersiap-siap untuk masuk starting grid, 30 menit sebelum balapan dimulai.

(Baca Juga: Perdana Dipakai Balap, Ban IRC RMC830 Langsung Catatkan Prestasi Sob)

Tak cuma rider 1, tapi juga rider 2 teknisi dan umbrella girl memayungi para pembalap. Kesempatan ini juga jadi ajang untuk berfoto ria.

Tim media 2 yang diisi GridOto.com langsung melesat keposisi 7 selepas start, meski pada lap 7 sampai 10.

Sebelum start, pembalap berkumpul dipayungi umbrella girl dan teknisi
Agus Salim/Gridoto.com
Sebelum start, pembalap berkumpul dipayungi umbrella girl dan teknisi

Selepas pit stop pertama, pembalap enggak tahu rider didekatnya ada diposisi berapa, karena bisa saja rider di depan adalah pembalap yang posisinya di bawah, alias sudah di overlap.

Tapi karena ini balap ketahanan, ternyata bukan cuma kecepatan tapi juga strategi pit stop punya pengaruh besar untuk hasil akhirnya.

(Baca Juga: Bergaya Flat Tracker, Yamaha RD350 Ini Ternyata Buat Balapan Beneran)

Hal ini dialami tim media 2 yang diisi penulis, kerap gonta-ganti pembalap dan sempat crash, posisi akhir harus puas finish diurutan 13.

Sedangkan tim media 1 dan media 3 bisa melesat dari posisi start 14 dan 15, akhirnya finish di urutan 10 dan 13.

Seluruh media peserta Yamaha Endurance Festival 2019
Rianto Prasetyo/Gridoto.com
Seluruh media peserta Yamaha Endurance Festival 2019

Selama 2 jam, 3 tim media berhasil melakukan 50 putaran dengan catatan waktu rata-rata 2 menit 6 detik sampai 2 menit 8 detik.

Tentunya ikut YEF 2019 ini bukan kemenangan yang dicari, melainkan pengalaman berharga bisa ikutan balap ketahanan yang dilakukan secara profesional, baik regulasi dan peraturan balapnya.

(Baca Juga: Yamaha Optimis Bisa Raih Hasil Maksimal di Balapan MotoGP San Marino)

Semoga tahun depan Yamaha berkenan mengajak media untuk kembali ikut berkompetisi. Berikut adalah hasil lomba YEF 2019 kelas Sport 155 cc.

Hasil lomba YEF 2019 kelas Sport 155
Harry/Gridoto.com
Hasil lomba YEF 2019 kelas Sport 155

Editor : Dimas Pradopo

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Fabio Quartararo Sumringah, Ini Kelebihan Motor Baru Yamaha

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa