“Untuk mesin turbo biasanya memakai oli dengan spesifikasi 0W-30 atau 5W-30, kalau tidak menggunakan turbo 1W-40 juga bisa,” katanya.
Tetapi Ia menambahkan bahwa oli yang sesuai spesifikasi pun bisa ikut memperparah situasi panas mesin.
Pasalnya, beberapa oli memiliki kandungan silikon yang cukup tinggi sebagai aditif, yang kemudian dapat menyebabkan penyumbatan jalur oli saat mesin dalam kondisi overheat.
“Oli juga bisa menyumbat (jalur oli) kalau panasnya sudah berlebih, karena zat aditif kan kita tidak tahu bahannya, apakah banyak silikonnya atau tidak,” tukas Samsudin.
“Karena di beberapa kasus kita temui penyumbatan itu dari (aditif dalam) oli,” pungkasnya.
Editor | : | Eka Budhiansyah |
KOMENTAR