"Jadi misalnya untuk map 1 settingan irit, sedangkan map 2 settingan untuk bensin oktan 92, lalu map 3 baru buat full performance," terang Mashadi.
(Baca Juga: Kekasihku, Kenalkan Ini Namanya Rechipping Atau Chip Upgrade)
Bicara harga, chip aftermarket ini biasanya dibanderol di kisaran Rp 1,5 hingga 6 juta dengan lama pengerjaan dari 1 sampai 2 hari.
"Rechipping biasanya lebih populer di kalangan mobil-mobil Eropa yang tidak bisa dipasangi piggyback. Makanya kalau mobil Jepang lebih banyak yang pasang piggyback," tutup Mashadi.
Editor | : | Dwi Wahyu R. |
KOMENTAR