Mobil Mercedes-Benz tipe S600L model W221 ini keluaran tahun 2008 dan digunakan oleh Presiden Susilo Bambang Yudhoyono atau biasa disebut SBY.
Urusan keamanan, mobil ini memiliki lisensi perlindungan B6/B7 yang merupakan standar proteksi keamanan yang cukup tinggi pada mobil.
Enggak main-main, mobil ini bisa menahan tembakan dari senapan hingga serpihan ledakan bom.
Bermesin 12 silinder Biturbo, mobil ini bertenaga hingga 517 dk.
Tentunya fiturnya juga sudah lengkap, seperti koneksi internet, climate control, four zone AC, individual TV, hingga tabung oksigen untuk bertahan dari serangan gas beracun.
(Baca Juga: Pakai Mesin Mercedes-Benz, Bus PPD RMB Sempat Jadi Primadona Jakarta Tahun 90-an)
5. Mercedes-Benz S600 Pullman Guard
Inilah mobil RI 1 yang saat ini masih digunakan Presiden Joko Widodo.
Mobil ini bukan mobil mewah biasa karena merupakan mobil yang paling aman di seluruh dunia dan biasanya digunakan para pimpinan negara.
Mercedes-Benz S600 Pullman Guard untuk Presiden Joko Widodo ini juga dilengkapi material tahan peluru berstandar Eropa B6/B7.
Karenanya mobil ini bisa menahan tembakan senjata ringan, granat tangan, bahkan peledak ringan.
Sebagai kendaraan khusus presiden, mobil buatan tahun 2008 ini dibekali mesin 6.000 cc dan bertenaga 525 dk.
Jika ban mobil kemps atau bocor, mobil ini masih mampu melaju hingga 60 kilometer lo.
Selain itu mobil ini juga dilengkapi dengan sistem pemadam kebakaran otomatis yang mampu mengunci penyebaran api.
(Baca Juga: Video Ulasan Tentang Truk Mercedes-Benz yang Tangguh dan Nyaman)
Dalam kondisi darurat, ada fitur pengaturan udara segar, sistem kontrol pneumatik untuk membuka jendela secara elektronik serta panic alarm jika ada ancaman keamanan.
Tapi ternyata mobil dinas Jokowi ini juga pernah mogok di tahun 2017 silam.
Kejadian itu dialami saat perjalanan dinas Presiden Jokowi di Kalimantan Barat.
Tiba-tiba saja, saat menuju Kabupaten Kubu Raya untuk makan siang, Mobil RI 1 itu mogok di tengah jalan, Bahkan Paspampres sampai mengecek mesin mobil dengan membuka kap mesin.
Diduga, mobil ini mogok karena gasnya bermasalah sehingga tidak bisa berjalan dalam keadaan normal.
Wah, ternyata mobil kepresidenan juga pernah mogok ya sob, hehehe..
Editor | : | Fendi |
Sumber | : | Warta Kota,TribunWow,Suryamalang.com |
KOMENTAR