"Melalui Auto Value, layanan Tukar Tambah Lebih Mudah ini akan membuat proses menjadi lebih efisien, aman dan nyaman," kata Hendro lagi.
"Kami akan hadir di GIIAS 2019 untuk memberikan layanan tukar tambah yang bisa langsung dilakukan di booth Suzuki, sehingga konsumen bisa mendapatkan mobil impiannya dengan segera," sambungnya.
Lebih lanjut Hendro menjelaskan, konsumen bisa dengan leluasa mengatur alokasi distribusi dari hasil penjualan mobil lamanya.
Semua proses tukar tambah yang dilakukan selama acara di booth Suzuki itu bebas biaya.
(Baca Juga: Update Harga Suzuki GSX-R150 Baru & Seken Juli 2019, Segini Harganya!)
"Bagi konsumen yang ingin mobil lamanya dicek terlebih dahulu oleh Auto Value, konsumen dapat membuat jadwal pertemuan dengan mengisi formulir jual mobil di www.autovalue.co.id," ungkap Hendro.
"Selanjutnya, tim Auto Value akan menghubungi dan berkunjung ke tempat sesuai dengan jadwal konsumen. Proses ini tentunya lebih fleksibel karena setelah melakukan kesepakatan dengan tim Auto Value, konsumen hanya perlu datang untuk membuat SPK mobil barunya saat acara GIIAS," tutupnya.
Editor | : | Muhammad Ermiel Zulfikar |
KOMENTAR