Sontak hal tersebut membuat NM merasa geli dengan tingkah anak itu dan memposting di akun Twitternya.
Ia pun tak menyangka si anak yang berfoto dengan Mazda RX-8nya akan mendapat bully-an dan kecaman dari warganet.
NM pun merasa kasihan dengan perlakuan warganet yang membully si anak di media sosial.
Lalu ia memutuskan untuk menemui si anak dan melihat keadaannya.
(Baca Juga: Viral Ikan Asin, Polisi Temukan STNK Penggelapan Kendaraan di Rumah Rey Utami)
Akhirnya, NM, wanita cantik pemilik mobil tersebut berhasil menemui anak tersebut dan meminta warganet untuk tidak membully anak itu lagi.
Hal tersebut ia sampaikan dalam postingan Twitter miliknya sembari mengajak anak itu berswafoto dengan mobilnya.
You guys kecam him, of course I had to come see if he’s okay???? I started it anyways, he’s a good kid. Fullstop pic.twitter.com/FYlZCXY2N8
— NM (@Marisalerose) July 10, 2019
Postingan dari si cantik NM ini pun mendapat perhatian dari warganet hingga mendapat retweet sebanyak 14,8 ribu.
Yang menjadi pertanyaan besar adalah haruskah anak zaman sekarang ikut panjat sosial dengan berfoto dengan mobil sport orang lain?
Tapi kalau GridOto sendiri sih mau aja soalnya yang empunya RX-8 cantik, gak tahu deh gimana kalau sobat. Hehe
Editor | : | Eka Budhiansyah |
Sumber | : | worldofbuzz.com,twitter.com |
KOMENTAR