Dibanderol Rp 286.733.000, harga OTR Bali, produk big bike ini dilengkapi berbagai spesifikasi unggulan, diantaranya lampu bulat LED yang disematkan membuat tampilan terlihat lebih unik dan berbeda.
Kesan maskulin diperkuat dengan menonjolkan bagian mesin, serta penggunaan suspensi depan inverted telescopic Showa 41 mm yang meningkatkan kenyamanan dan handling saat berkendara.
(Baca Juga: Eksplor Dieng Lanjut Trabas Menoreh Bareng Komunitas Honda Big Bike Jogja, Tuman Banget!)
Model ini juga telah dibekali assist/slipper clutch yang membuat tuas kopling menjadi lebih ringan dan mengurangi efek engine brake.
Region Head Astra Motor Bali, Wahyudi Saputra menyampaikan berbagai inovasi desain, teknologi, dan fitur terus dilakukan untuk menjadikan jajaran big bike Honda sebagai motor impian tertinggi dari seluruh pencinta sepeda motor.
“Melalui jajaran terbaru big bike Honda ini, kami ingin mengajak Anda semua merasakan kesenangan hidup terbaik dengan perpaduan sempurna dari kegembiraan, adrenalin, kesenangan, dan kepuasan berkendara yang dirasakan secara bersamaan saat berkendara,” ujarnya.
Artikel ini telah tayang di tribun-bali.com dengan judul Lady Bikers Bayar Cash Saat Launching, Astra Motor Bali Luncurkan Honda CB650R Neo Sport Cafe
Editor | : | Fendi |
Sumber | : | TribunBali.com |
KOMENTAR