Nah, yang menarik tentu saat bicara performa. Dengan dimensi yang kecil, tapi Hyundai menyematkan Kona dengan mesin kapasitas 1.999 cc.
Dengan mesin ini, Kona sanggup menghasilkan tenaga 149 dk dan torsi 179 Nm.
Tenaga tersebut dipadu dengan transmisi otomatis 6 percepatan yang disalurkan ke roda depan.
Akselerasinya dari 0-100 km/jam bahkan bisa sejajar dengan CX-3 diangka 10 detik.
Bedanya, putaran bawah CX-3 lebih enak dibanding Kona, terbukti dari catatan 0-60 km/jam, CX-3 bisa 4,5 detik sementara Kona 4,7 detik dan berakhir sama di 0-100 km/jam.
Konsumsi BBM Kona di rute Dalam Kota bisa mencatatkan 13,3 km/l dan 18,1 km/l di rute Tol.
Editor | : | Trybowo Laksono |
KOMENTAR