Sedangkan gaya sentrifugal itu pusat tarikannya berada di titik berat alias centre of gravity dari motor.
Simpelnya, proses miring itu adalah cara untuk melawan gaya sentrifugal dengan mengubah titik berat motor.
Semakin miring, semakin dekat titik berat motor ke pusat tikungan/pusat lingkaran.
Ada teknik khusus yang memang dikuasai pembalap untuk memiringkan motornya saat menikung.
(Baca Juga: Evolusi Baju Balap F1, Mulai dari Kaos Polo Sampai yang Tahan Api)
Langkah pertama, lakukan countersteering, misalnya saja ingin menikung ke kanan, maka arahkan setang ke arah kiri dengan cepat agar motor bisa miring ke arah kanan.
Saat mengarahkan setang ke kiri, motor akan miring ke kanan untuk melawan arah gaya sentrifugal yang menarik motor ke arah kiri.
Langkah ini dilakukan berbarengan dengan memindahkan titik berat pembalap ke kanan.
Editor | : | Ditta Aditya Pratama |
Sumber | : | MotoGP |
KOMENTAR