Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Mendadak Digelandang ke Mako Brimob dan Disuruh Angkat Tangan, Pemudik Kaget tapi Akhirnya Ngakak

Dida Argadea - Minggu, 2 Juni 2019 | 09:30 WIB
Pemudik saat di Mako Brimob Pekalongan
TRIBUN JATENG/BUDI SUSANTO
Pemudik saat di Mako Brimob Pekalongan

(Baca Juga: Tips Mudik Lebaran, Cara Agar Saat Macet di Jalan Menanjak Tetap Aman)

"Kaget saya, saya kira ada pemeriksaan ternyata kami diajak untuk senam diiringi alunan musik dangdut koplo," jelas Mahfudz (35) warga Kendal Jawa Tengah, dikutip dari Tribunjateng.com pada Minggu (2/6/2019)

Mahfudz mengaku merasa terhibur dan sedikit lebih segar setelah diajak senam.

"Selain diajak senam kami juga diberi imbauan keselamatan berkendara. Saya juga baru tahu ternyata konsentrasi berkendara hanya tahan selama empat jam," tuturnya.

Ia yang menempuh perjalanan dari Tangerang, mengaku baru pertama kali diberhentikan petugas untuk diajak senam.

"Saya berhenti di beberapa rest area sepanjang perjalanan, namun baru kali ini ada sosialisasi dan diajak senam. Asyik juga ternyata," ujar Mahfudz.

(Baca Juga: Tips Mudik Lebaran, Cara Atur Jarak Aman di Jalan Biar Enggak Tabrakan)

Sementara itu, Ipda Budi Winarsa, Kanit Dikyasa Polres Pekalongan Kota, menjelaskan, para pemudik memang sengaja dikumpulkan untuk melepas lelah.

"Tujuannya agar pemudik bisa lebih fresh untuk menempuh perjalanan kembali, kami juga menyarankan agar mereka istirahat di rest area yang sudah disediakan," ujar Ipda Budi.

Ia menambahkan, senam dengan iringan musik angklung bertema dangdut koplo merupakan inovasi dari jajaran Satlantas Polres Pekalongan Kota.

"Dan ternyata banyak yang terhibur, walaupun awalnya sempat kaget diberhentikan petugas," tambahnya.

Artikel serupa telah tayang di Tribunjateng.com dengan judul Tiba-tiba Pemudik di Jalan Pantura Diarahkan Masuk ke Markas Brimob Kota Pekalongan Untuk Hal Ini

Editor : Dida Argadea
Sumber : Tribunjateng.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Subaru Launching 2 Mobil Edisi Terbatas di GJAW 2024, Segini Harganya

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa