"Ada yang dipangkas bagian mesin terutama pada transmisi dan dibuatkan adapter untuk transfer gir," lanjutnya.
Menariknya lagi modifikasi chopper ini menggunakan 4 pelek aftermarket Fabulous untuk Toyota Fortuner yang dicustom ulang menjadi 2 bagian pelek depan belakang.
"Memang paling sulit itu adalah bagian pelek ini yang mana 2 pelek dipotong dijadikan satu pelek kemudian diukir dan disesuaikan agar bisa terpasang," papar Sonny.
Dan terakhir soal penampilan nih dari bodi yang dibuat minimalis dari plat galvanis tebal 1,2 mm dan dilabur cat berwarna ungu yang ngejreng.
"Kalau diparkiran biar keliatan ngejreng makanya pilih warna ungu dengan grafis dan bodi minimalis," tutup Sonny yang habiskan Rp 30 juta untuk modifikasi chopper ini.
Data modifikasi
Ban depan : Battlax 130/70-17
Ban belakang : Battlax 180/55-17
Shock depan : Springer custom
Shock belakang : Custom
Knalpot : Custom
Setang : Custom
Kaliper : Nissin
Master rem : Nissin
Editor | : | Ivan Casagrande Momot |
KOMENTAR