GridOto.com - Pemakaian per CVT racing diklaim bikin tarikan motor matic jadi lebih responsif.
Kenapa bikin responsif? Dikarenakan per CVT racing memiliki karakter yang lebih keras dari standarnya.
Makanya per CVT racing bisa bikin motor matic jadi lebih responsif ketika berakselerasi.
Itu sebabnya enggak sedikit motor matic yang sudah dimodifikasi di bagian mesin ikut dilakukan penggantian per CVT.
(Baca Juga : Jarang yang Tahu, Baterai Motor Hybrid Harganya Bikin Geleng Kepala)
Hal tersebut diamini oleh beberapa bengkel spesialis matic yang terbiasa korek mesin motor matic.
"Kalau dibilang lebih responsif ya tentu saja benar," bilang Ricard Riesmala owner A2 Speed di Joglo, Jakarta Barat.
"Karena kerasnya per itu memang berpengaruh," terangnya.
Tapi tidak semua per yang keras bikin motor jadi lebih responsif lho.
(Baca Juga : Bikers Harus Tahu! 4 Hal Ini Yang Bikin Ban Motor Jadi Cepat Botak)
"Misalkan kalau mesin masih standar tapi per terlalu keras yang ada tarikannya jadi berat," wantinya.
Ricard juga menambahkan beberapa tips memilih per CVT racing yang benar.
"Usahakan pakai yang bentuknya sama dengan standarnya, jangan lebih panjang," terangnya lagi.
Wah memang kenapa? Simak video penjelasannya berikut ini!
(Baca Juga : Motor Harian Pakai Ram Air Intake Balap? Ini Kata Bengkel Spesialis)
Editor | : | Mohammad Nurul Hidayah |
KOMENTAR