GridOto.com - Selain di MotoGP, ternyata Ducati juga mendapat protes di ajang World Superbike.
Sebelumnya, tim Mission Winnow Ducati MotoGP sempat mendapat protes dari 4 tim (Suzuki, Honda, KTM, dan Aprilia) soal winglet swing arm Desmosedici usai MotoGP Qatar.
Namun, protes yang dilayangkan gagal, bahkan usai sidang banding.
Di World Superbike, Ducati diprotes karena motor Panigale V4 R yang dianggap terlalu MotoGP banget.
(Baca Juga : Ingat Lagi Momen Konyol F1 Azerbaijan 2018, Crash Saat Safety Car)
Mulai 2019 ini, Ducati memang mengganti motor mereka dari Panigale R, 2 silinder 1.200 cc, menjadi Panigale V4 R, 4 silinder 1.000 cc.
Dilansir GridOto.com dari GPOne.com, tim-tim lain sudah melayangkan protes ke FIM.
Bahkan, ada desakan menggelar sidang khusus soal motor Ducati tersebut.
Bos Ducati, Claudio Domenicali, menanggapi protes yang dilayangkan di World Superbike.
Menurutnya, Ducati tidak melanggar aturan apapun.
KOMENTAR