Kemudian ada satu unit Mitsubishi Outlander Sport berwarna putih yang ringsek hampir seluruh bodi.
Dari kecelakaan itu, satu pengendara mobil Ertiga meninggal dunia. Sedangkan empat korban luka dibawa ke Rumah Sakit Premier Bintaro.
Berdasarkan keterangan Kasat Lantas Polres Tangsel, AKP Lalu Hedwin Hanggara di lokasi, kecelakaan bermula dari pengendara mobil Mitsubishi Outlander melaju kencang dari arah Jakarta menuju BSD.
Di KM 9.500, mobil tersebut menerobos pembatas jalan dan menabrak mobil dari arah yang berlawanan di jalur sebelahnya, pada lokasi itu dua jalur hanya dibatasi barrier cone.
(Baca Juga : Gara-gara Dendam, Pria Ini Lempari Bus Eka Pakai Batu, Berakhir Kecelakaan Tabrak Motor)
"Berawal dari kendaraan Outlander dari arah Jakarta menuju ke Serpong kemudian menabrak pembatas jalan di kilometer 9.500 tol Serpong BSD," papar Lalu.
Di arus berlawanan, pengendara Mitsubishi Outlander Sport menabrak tiga mobil berbeda, yakni Ertiga, Inova dan Rush.
"Jadi menabrak tiga kendaraan di jalur yang berlawanan," pungkasnya.
Artikel ini telah tayang di Tribunjakarta.com dengan judul "Kronologi Tabrakan Beruntun di Tol BSD: Mobil Outlander Keluar Jalur Tabrak Tiga Mobil, Satu Tewas"
Editor | : | Hendra |
Sumber | : | instagram.com/jktinfo,TribunJakarta |
KOMENTAR