Area kaki dimodifikasi menggunakan suspensi depan upside down dari Ride it, lengkap dengan kemudi serta penggunaan swing arm dari Honda CBR1000.
"Pasang swing arm CBR1000 ini perlu buat bushing dan bracket untuk monoshocknya agar swing arm berada posisi yang pas," terang Wahab pada GridOto.com
Untuk pelek juga enggak main-main, dimana MWM Custom memasukan pelek lebar merek Rossi dengan ukuran 3.50 inchi (depan) dan 6.00 inchi (belakang) dibungkus ban Pirelli Diablo Super Corsa.
Nah terakhir menyempurnakan kesan moge look yang dituntaskan pada knalpot yang dibuat dengan silincer yang berada dibawah undertail.
Data modifikasi
Rangka : Minerva Megelli 250R
Shock depan : Upside down Ride it
Pelek : Rossi 3,5&6
Ban : Pirelli Diablo Super Corsa
Kaliper : KTC
Handgrip : Rizoma
End bar : Rizoma
Spion : Yamaha R1
Footstep : After market
Swing arm : Honda CBR1000
Knalpot : Pro Liner
Fairing set : Fiber work by mwm custom
Ecu : BRT Juken 5 pro series
MWM Custom : 085846117797
Editor | : | Ivan Casagrande Momot |
KOMENTAR