Idealnya hal ini dilakukan setiap 6 bulan sekali.
"Oli kompressor harus rutin dilakukan penggantian karena dikhawatirkan oli akan menguap karena panas. Jumlah oli kompressor pun untuk Mitsubihi Xpander tidak banyak yakni sekitar 150 ml setelah dilakukan pengurasan," tambahnya.
(Baca Juga : Servis AC Mobil Biar Tetap Dingin, Ini yang Mesti Dilakukan Anda)
Harga yang ditawarkan untuk mengganti oli kompressor dan kuras refigerant di Mitsubishi Xpander Rp 200 ribuan saja.
Perawatan untuk jangka panjang lainnya adalah pembongkaran blower.
Ruang udara yang yang disirkulasikan oleh blower yang berada di balik dashboard ini juga rawan dihinggapi debu.
"Idealnya sih 1 tahun sekali bongkar blower. Semua bagian di cuci bersih hingga tidak ada debu yang menempel. Untuk harga pembongkaran blower AC Mitsubishi Xpander dihargai Rp 500 ribuan dengan lama pengerjaan sekitar 3 jam saja," tutup Nana yang bisa dihubungi di nomor 0812-8822-3299.
Editor | : | Dwi Wahyu R. |
KOMENTAR