Hanya saja, pembalap Spanyol itu juga tidak membantah kondisi tubuhnya belum fit 100% setelah mendapat cedera pada awal tahun 2019.
Lorenzo mengalami patah tulang pergelangan tangan pada Januari lalu dan baru saja kembali untuk menjalani tes pra-musim pekan lalu di Qatar.
(Baca Juga : Danilo Petrucci: 10 Pembalap Berebut Podium MotoGP Qatar, Siapa Saja?)
"Sayang sekali saya belum mencapai level maksimal dengan motor saya. Namun saya percaya kami bisa mencapai hasil baik di GP Qatar," imbuhnya
"MotoGP akan makin kompetitif dan Honda punya modal untuk bisa bersaing. Saya yakin kami meraih hasil positif musim ini," pungkas Lorenzo.
Editor | : | Anton Hari Wirawan |
Sumber | : | Crash.net |
KOMENTAR