Kemudian jok single seat dan buntut tawon khas cafe racer menggantikan jok KZ650 yang super besar.
Selain itu, bagian bawah jok yang kosongan membuatnya tampak lebih ringan dan gesit.
(Baca Juga : Harga Binter Merzy Custom Bergaya Boardtracker Ini Setara CRF250Rally)
Lalu pada bagian depan, setang clip on dipadukan dengan panel instrumen minimalis.
Lampu depannya pun juga diganti dengan model yang lebih kecil agar lebih ringkas lagi.
Lanjut ke bagian kaki-kaki, sesepuh Binter Merzy ini memakai pelek jari-jari dengan balutan ban bermodel klasik.
Tapi yang bikin kagum adalah rem depannya yang double disc brake sehingga terkesan moge banget.
Tak ketinggalan juga, knalpot kustom pendek dengan model empat leher satu silencer yang tampak sangar.
Editor | : | Ivan Casagrande Momot |
Sumber | : | bikebrewers.com |
KOMENTAR