“Terus kendaraan yang ber-cc kecil ini kalau disatukan dengan yang ber-cc besar malah kasihan. Rentan kecelakaan, sekaligus bisa overheat untuk mengimbangi yang lain,” lanjutnya.
Sementara soal persiapan motor boleh masuk tol, menurutnya tidak perlu dibikin rumit.
“Kalau moge tak perlu persiapan khusus, jadi bisa dianggap mereka seperti kendaraan roda empat. Jadi tidak perlu diberikan jalur khusus atau gimana,” jelas Joe.
“Bayarnya juga hampir sama dengan roda empat karena mereka memakai jalur dan fasilitas yang sama dengan mobil,” sambungnya.
“Jadi hitungnya dari cc saja, misal minimal 250 cc yang bisa masuk. Enggak perlu persiapan khusus, bisa langsung dipakai. Karena persepsinya harus disamakan dengan kendaraan roda empat,” tutupnya.
Editor | : | Anton Hari Wirawan |
KOMENTAR