"Buat bodi saya pendekin kepala, soalnya kita pakai USD custom, nah biar bisa dipasang USD itu saya pendekin," ungkap Arie.
(Baca Juga : Modal Rp 15 Juta, Aerox Bergaya Racing Minimalis Ini Sabet Best Daily)
Aura Superbike juga makin terpancar pada bagian buritan Yamaha Aerox tahun 2018 ini.
"Kalau belakang kita potong buntut biar bisa lancip sama bisa ngratain bagian bawahnya jadi tanpa kantong," ungkap pria berkacamata.
Selesai dibuat ala-ala superbike, bodi Yamaha Aerox ini juga ikut disematan serat karbon.
"Ini yang saya pakai full karbon kevlar, kira-kira ada 6 bagian," ujar Arie.
(Baca Juga : Pakai Livery Yamaha di WSBK, Aerox Ini Terbaik di Customaxi Bandung)
Editor | : | Ivan Casagrande Momot |
KOMENTAR