Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Di Mall MGK Kemayoran Masih Ada Calo Tapi Enggak Jahat, Maksudnya?

Rizky Septian - Kamis, 7 Februari 2019 | 20:52 WIB
Lantai 5 dan 6 Mall MGK Kemayoran menjadi tempat pasang atau perbaiki langsung mobilmu di depan toko/bengkel
Rizky
Lantai 5 dan 6 Mall MGK Kemayoran menjadi tempat pasang atau perbaiki langsung mobilmu di depan toko/bengkel

“Di MGK ini, calo diibaratkan sebagai perantara dari pedagang saja. Jadi, para pedagang ‘mempekerjakan’ orang ini untuk ‘mempromosikan’ tokonya,” ujarnya saat ditemui GridOto.com beberapa waktu lalu.

Ronny mengaku sama sekali belum pernah mendapatkan aduan dari pengunjung mengenai aksi merugikan yang dilakukan para calo.

“Tidak ada sama sekali aduan dari pengunjung soal calo. Malah, yang ada adalah aduan dari sesama pedagang yang merasa dicurangi,” jelas Ronny.

Menanggapi hal itu, Ronny dan pihaknya menganggap lumrah hal tersebut sebab bagian dari persaingan.

(Baca Juga : Masuki Usia Ke-14 Tahun, Mall MGK Kemayoran Terus Lakukan Inovasi)

“Kami menganggapnya wajar. Bahkan, saya kira, sekarang setiap toko punya perantara tersebut,” bilang Ronny.

Terlepas dari keberadaan calo ini, jika kamu enggak mau terganggu, ada satu cara mujarab, yakni dengan menentukan lebih dulu toko yang ingin dikunjungi.

Caranya adalah dengan browsing lebih dulu di internet, sebab sebagian besar profil toko di sana telah terdata di basis data Google.

Atau, bergabung dengan forum-forum otomotif di media sosial agar dapat info lebih detail melalui sharing sesama anggota.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Supra Bapak Idaman Pegawai Bank Plecit, Bisa Jalan 385 Km Sekali Full Tank

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa