Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Street Manners: Jangan Seenaknya, Pakai GPS Saat Berkendara Motor Bisa Dipenjara

Anton Hari Wirawan,Mavellyno Vedhitya - Kamis, 31 Januari 2019 | 07:00 WIB
Penggunaan GPS saat berkendara dapat membahayakan
GridOto.com
Penggunaan GPS saat berkendara dapat membahayakan

“Itu sudah diatur di Pasal 283 UU Lalu Lintas yang berbunyi, setiap orang yang mengemudikan kendaraan bermotor di jalan secara tidak wajar dan melakukan kegiatan lain atau dipengaruhi oleh suatu keadaan yang mengakibatkan gangguan konsentrasi dalam mengemudi, dipidana dengan pidana kurungan paling lama tiga bulan kurungan atau denda paling banyak Rp 750.000,” jelasnya.

Ancaman pidana ini rasanya wajib diketahui para pengemudi ojek online, yang masih bandel mengoperasikan smartphone saat berkendara.

Ojek online sedang melihat GPS pada HP-nya
ngupdate.info
Ojek online sedang melihat GPS pada HP-nya

"GPS itu penting buat kami para ojek online, pihak aplikator pun menyediakan secara langsung tampilan GPS baik di driver maupun customer," ujar Shendy Nuria Feriansyah, Anggota komunitas Solidaritas Grab Bike (SGB) se-JABODETABEK.

Para driver ojek online pun sebenarnya telah disosialisasikan saat pelatihan, mengenai melihat GPS saat sedang berkendara.

(Baca Juga : Street Manners: Berkendara Sambil Merokok dapat Sebabkan Orang Lain Buta)

Mereka disarankan agar menepi terlebih dahulu dan dengan kondisi yang aman, baru melihat GPS.

"Faktanya sering kali kami para driver menggunakan GPS saat berkendara tanpa berhenti terlebih dahulu, dikarenakan kondisi yang ingin cepat-cepat mengambil atau mengantar orderan konsumen," tambah Shendy.

"Konsumen pun demikian, tidak ingin menunggu driver terlalu lama yang pada akhirnya menjadi kebiasaan yang sulit untuk dihilangkan dari ketergantungan melihat GPS saat berkendara," tutupnya.

(Baca Juga : Street Manners: Bukan Saat Hujan, Lampu Hazard Digunakan Saat Darurat)

Waduh, jangan dibiasakan ya. Ingat, keselamatan itu yang utama

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Musim Hujan, Karena Hal Ini Komstir Motor Kalian Rawan Jebol

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa